Ad image

Danlanud Roesmin Nurjadin Serahkan Hibah Motor Trail Untuk Operasional Detasemen TNI AU Siabu

Redaksi
2 Min Read

RADARBLAMBANGAN.COM, | Pekanbaru – Pen Lanud Rsn.
Komandan Pangkalan TNI AU Roesmin Nurjadin Marsma TNI Feri Yunaldi, S.E., M.Han., secara simbolis menyerahkan hibah tiga unit motor trail merk Kawasaki dari Pemerintah Kabupaten Kampar kepada Danden Siabu Mayor Tek M. Norfyanka. Penyerahan berlangsung dalam acara sederhana di ruang lobi Markas Komando Lanud Roesmin Nurjadin, Selasa (17/12/2024).

- Advertisement -
Ad image

Motor trail ini diberikan untuk mendukung operasional di Denau Siabu, Kabupaten Kampar, yang memiliki peran strategis sebagai kawasan latihan tembak udara ke darat bagi pesawat tempur TNI AU dan pesawat tempur negara sahabat. Hibah ini diharapkan dapat meningkatkan mobilitas personel di medan yang sulit, sehingga mendukung pelaksanaan tugas secara efektif.

- Advertisement -
Ad image

Disela-sela test ride Danlanud menyampaikan rasa terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Kampar atas perhatian dan dukungan yang diberikan. “Bantuan ini adalah wujud nyata sinergi yang baik antara Lanud Roesmin Nurjadin dan Pemerintah Kabupaten Kampar. Kami pastikan motor ini akan dijaga dan dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk mendukung operasional Detasemen TNI AU Siabu,” ujar Danlanud usai mencoba salah satu motor trail dalam test ride singkat.

Danlanud juga berharap kerja sama yang terjalin ini terus berlanjut, tidak hanya dalam bentuk dukungan fasilitas, tetapi juga melalui program lain yang membawa manfaat bagi masyarakat dan institusi. “Hibah ini sangat membantu tugas kami di lapangan, terutama di medan berat yang membutuhkan kendaraan khusus seperti motor trail,” tambahnya.

Kepada Danden Siabu, Danlanud berpesan agar kendaraan operasional ini dirawat dengan baik sehingga dapat digunakan dalam jangka waktu lama. Mayor Tek M. Norfyanka sebagai Danden Siabu, menyatakan komitmennya untuk memanfaatkan motor tersebut secara optimal dalam menunjang latihan dan operasional di Detasemen Siabu.

Turut hadir dalam acara tersebut Kadislog Lanud Roesmin Nurjadin, Kolonel Tek Roni Setiadi, dan Dansathanlan, Letkol Pom Yudhi Faizar yang juga selaku perwakilan Lanud Rsn dalam Forkopimda Kampar. Penyerahan ini semakin memperkuat sinergi antara TNI AU dan pemerintah daerah dalam mendukung pertahanan dan keamanan wilayah.

Erick

Share This Article
Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *



Math Captcha
− 6 = 4