RADAR BLAMBANGAN.COM. | Lumajang – Proyek pembangunan dan pengembangan ruang operasi di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Haryoto, Lumajang, kini telah selesai dengan hasil yang sangat memuaskan dan membanggakan. Proyek ini menjadi salah satu langkah strategis untuk meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi masyarakat Lumajang dan sekitarnya.
Proyek ini dikerjakan oleh CV. Jagaddhita Contractors dan diawasi oleh CV. Reskindo Wasa, dengan nomor kontrak 000.3/490/Kontrak/427.52.01/2024 dan nilai anggaran sebesar Rp 4.800.000.000.
Novan Afandi, pemilik CV. Jagaddhita Contractors, menyampaikan rasa syukurnya atas kelancaran pelaksanaan proyek ini. “Kami bangga dapat berkontribusi dalam pembangunan fasilitas kesehatan yang sangat penting ini. Semoga ruang operasi yang modern ini dapat mendukung pelayanan medis yang lebih optimal di RSUD dr. Haryoto,” ujarnya.
Penyelesaian proyek ini diharapkan dapat mendukung peningkatan kapasitas pelayanan di RSUD dr. Haryoto sebagai salah satu fasilitas kesehatan utama di Kabupaten Lumajang. Ruang operasi yang baru ini dirancang dengan standar medis yang tinggi untuk mendukung berbagai prosedur bedah dengan lebih aman dan efisien,”ungkap Novan.
Hal senada diungkapkan Rehan selaku pelaksana proyek. Menurutnya, masyarakat dan pihak RSUD merasa senang karena ruang operasi yang baru ini siap digunakan untuk mendukung layanan kesehatan yang lebih baik,” imbuhnya.
Dengan selesainya pembangunan ini, RSUD dr. Haryoto diharapkan dapat memberikan pelayanan yang lebih optimal kepada masyarakat Lumajang dan sekitarnya. Ruang operasi baru ini dilengkapi dengan fasilitas modern untuk mendukung berbagai prosedur medis dengan standar terbaik,” jelas Rehan.
Sementara itu, Romli, selaku Sekretaris LSM DPD GMAS (Gerakan Masyarakat Adil Sejahtera) Lumajang, memberikan pandangannya. “Proyek ini menjadi bukti nyata bahwa pembangunan di bidang kesehatan terus berkembang. Kami berharap fasilitas ini dapat dimanfaatkan dengan baik dan terus dirawat agar memberikan manfaat yang berkelanjutan bagi masyarakat Lumajang,” ungkapnya.
Masyarakat Lumajang juga memberikan tanggapan positif atas rampungnya proyek ini. Salah seorang warga menyatakan, “Kami sangat senang dan bangga melihat hasil pembangunan ini. Semoga RSUD dr. Haryoto semakin maju dan mampu memberikan layanan terbaik bagi masyarakat,” harapnya.
Proyek ini menjadi bukti nyata komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan untuk masyarakat. Keberhasilan ini juga diharapkan menjadi inspirasi bagi pengembangan infrastruktur kesehatan di daerah lain.
( Uzi )