RADAR BLAMBANGAN COM, | Mojokerto – Kodim 0815/Mojokerto melaksanakan kegiatan Pengumpulan Data Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil) Semester II Tahun Anggaran 2025, bertempat di Ruang Data Makodim 0815 Jalan Majapahit Nomor 01 Kota Mojokerto, Jawa Timur, Kamis (30/10/2025). Kegiatan ini diikuti oleh jajaran Babinsa dari seluruh Koramil di wilayah Kodim 0815/Mojokerto.
Pasiter Kodim 0815/Mojokerto, Kapten Cba Dodik Satrio Nugroho, dalam arahannya menyampaikan, pembinaan kemampuan teritorial pada Satuan Komando Kewilayahan memiliki hubungan yang erat dengan kualitas hasil pembinaan teritorial di wilayah binaan. Hal ini penting untuk mendukung keberhasilan pencapaian tugas pokok TNI AD, sekaligus membantu pemerintah dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat di seluruh daerah.
“Untuk mewujudkan kemampuan teritorial yang optimal, diperlukan dukungan data teritorial yang lengkap dan akurat sesuai dengan kondisi satuan, perkembangan wilayah, serta dinamika sosial masyarakat. Dengan demikian, penyelenggaraan pembinaan teritorial dapat berjalan terarah, terpadu, sinergis dengan instansi dan komponen bangsa lainnya, serta tepat sasaran”, jelas Pasiter.
Lebih lanjut, Kapten Dodik menambahkan bahwa kegiatan pengumpulan data ini bertujuan untuk menginventarisir dan memutakhirkan data teritorial, data aparat Satkowil, serta sarana dan prasarana yang dimiliki satuan. Dengan tersedianya data yang valid dan up to date, diharapkan pelaksanaan tugas Kodim 0815/Mojokerto dapat selaras dengan kebutuhan organisasi TNI AD dan perkembangan situasi di wilayah.
Kegiatan ini juga menjadi langkah strategis dalam meningkatkan profesionalisme prajurit, khususnya para Babinsa, agar semakin memahami kondisi wilayah binaannya secara menyeluruh serta mampu melaksanakan pembinaan teritorial dengan lebih efektif dan berdaya guna. (Mahmudah)













Leave a Reply